Stoikisme
Akhir-akhir ini mulai tergugah kembali untuk menarik diri mempelajari Filsafat setelah Pak Zuhrif Hudaya mengutip salah satu percakapan Dr. Fahruddin Faiz dengan Habib Jafar yang kalimatnya seperti ini "Cinta itu menjagaku dari menyakitimu, bahkan termasuk dari diriku sendiri, kalau kehadiranku membuatmu sakit aku akan minggir, karena aku hanya ingin engkau bahagia.", tentu menurut saya Filsafat sangatlah menarik untuk dipelajari dan yang sering saya dengar dan baca adalah Stoikisme aliran yang mengajarkan untuk mengendalikan diri, menerima kenyataan dan menghargai kebijakan yang sering kali digunakan sebagai panduan untuk menghadapi tantangan dan mencapai ketenangan batin. Yap Stoikisme atau Stoicism yang merupakan salah satu aliran filsafat Yunani kuno yang dibawa oleh Zeno yang terus berkembang sampai saat ini dari Seneca si pedagang, Marcus Aurelius sang kaisar dan Epictetus si budak, dan ya Stoikisme menjadi salah satu aliran filsafat paling berpengaruh dalam sejarah